Griddle Gas Semakin Diminati, Simak Fitur yang Ditawarkan Berikut Ini

0 Comments
ilustrasi grill

Griddle gas semakin populer dan penggunaannya pun semakin diminati. Apalagi alat memasak ini juga terbukti serbaguna untuk digunakan memasak berbagai jenis makanan. Lalu sebenarnya fitur griddle gas mana saja yang membuat banyak orang tertarik untuk membelinya. Simak penjelasannya berikut ini.

  1. Design yang Compact

Memiliki desain yang sangat compact adalah salah satu fitur griddle gas yang sangat bermanfaat. Anda sudah pasti dapat dengan mudah memposisikan gas griddle di dapur dengan ukuran yang tidak luas sekalipun karena desainnya ini.

Selain itu, juga tersedia berbagai macam ukuran yang bisa disesuaikan dengan ukuran dapur Anda.

  1. Terbuat dari Stainless Steel

Stainless steel adalah bahan yang digunakan untuk pembuatan griddle gas. Bahan ini terbukti akan memudahkan Anda dalam membersihkan noda sisa makanan permukaan memasak dan tidak memerlukan teknik khusus.

  1. Plat yang Lebar

Salah satu fitur griddle gas yang paling utama adalah platnya yang lebar dan memungkinkan untuk melakukan berbagai aktivitas memasak secara bersamaan. Contohnya, Anda bisa menggoreng di satu sisi dan memanggang di sisi yang lainnya. Fungsi griddle gas satu ini tentu akan sangat efektif bagi Anda yang harus memasak banyak makanan di waktu yang terbatas.

  1. Bahan Bakar Gas

Fungsi griddle gas, yang sudah pasti bahan bakarnya menggunakan gas, adalah memudahkan penggunanya untuk mengoperasikan dan mengatur suhu sesuai dengan yang diinginkan. Selain itu, dengan menggunakan bahan bakar gas, kualitas makanan yang Anda masak juga bisa lebih terjaga dan tidak mudah gosong.

  1. Grill Panggangan Terbuat dari Cast Iron

Salah satu fungsi griddle gas dengan grill panggangan yang terbuat dari cast iron adalah lebih mampu menahan panas. Bahan ini juga terbukti mampu untuk menghasilkan kematangan yang pas dengan lebih baik.

Itulah beberapa fitur griddle gas yang perlu Anda ketahui. Memiliki berbagai manfaat dari fitur yang ditawarkan, griddle gas ternyata memang terbukti mampu menjadi salah satu alat memasak yang saat ini cukup populer dan cukup diminati oleh banyak orang.


Leave a Reply

Your email address will not be published.